Welcome to our website !

My 1st Book

Aku masih hidup dalam kenanganmu, dan dalam masamu. Akhir Zaman..

By 13:55

Assalamualaikum

Awan mendung siang ini menjadikan otak agak anget ya? bagaimana jika sambil minyum wedang ronde atau sekoteng??
sepertinya nikmat, sambil kudapan membayangkan te..sate yang sekarang ditentang dokter untuk mengunyahnya.
saat duduk sendiri seperti ini, memikirkan satu hal yang sangat nyempil di hati. yah, Al-Mustafa Rasulullah Sallallohu'alaihi wassalam. Istimewa sekali beliau ini. Sebaca saya di Metafisika Alam Akhirat, beliau ini yang getol banget memintakan rahmat pada Tuhan Semesta Alam. Ngeri banget ketika melihat kondisi manusia di hari kebangkitan itu. Mengemis dari satu Rosul ke Rosul yang lain hanya untuk meminta syafa'at.

Sementara, hanya Baginda Rasul yang mau memintakan Rahmat Ampunan kepadaNya. Hanya beliau juga yang mampu mengembalikan Jahannam pada samping kiri Arasyh. Hanya pada beliau juga Jahannam mau tunduk selain Alloh.

Beliau juga rela berkorban untuk menimbangkan amalan dirinya sendiri hanya untuk memberatkan timbangan baik para umatnya. Sungguh ya Rosul, Betapa Aku SANGAT Mencintaimu.

Yang hanya karna Nur-nya alam semesta ini dapat tercipta. Yang juga karna Nur-nya melekat pada punggung Adam alaihi salam, para malaikat bersujud. Ya Rasul, begitu istimewanya engkau di mata Alloh.
aku belajar banyak hal tentang dirimu, keseharianmu, sikap perbuatanmu. Yang selalu aku tanamkan kuat-kuat pada diriku adalah begitu banyaknya yang menyakitimu, engkau masih tetap berbuat sangat baik pada mereka yang menyakitimu. Selalu berpositif dalam segala sesuatu.

Hanya...
aku yang manusia biasa seperti ini apakah mampu untuk tetap istiqomah?
aku bersyukur dapat hidup dalam masamu saat ini. dan aku sangat bersyukur dapat hidup dalam kenanganmu.

Lakal Hamdu Ya Rabb...satu impianku, semoga suatu saat nanti, aku masih diberikan kesempatan untuk dapat melihat makam mu dan bermunajah di Roudhoh.

amin..

0 comments